Sebutkan 2 macam data berdasarkan perolehannya
Jawaban
1.Data Primer
Pengertian Data primer adalah data yang didapat dan dikumpulkan langsung dari objek yang diteliti oleh orang atau organisasi yang melakukan penelitian.
Contoh:
- Data hasil kuisioner terhadap responden
- Data hasil wawancara langsung
- Data hasil survey
2.Data Sekunder
Pengertian Data sekunder adalah data yang diperoleh dari pihak atau sumber lain yang telah ada. Jadi penulis tidak mengumpulkan data langsung dari objek yang diteliti.
Biasanya data sekunder diperoleh dari penelitian-penelitian terdahulu dan data diterima dalam bentuk jadi, seperti diagram, grafik, tabel.
Contoh:
- Data sensus penduduk oleh BPS
- Data penyakit kanker yang dikeluarkan oleh WHO
- Data startup di Indonesia yang dikeluarkan oleh Menteri Komunikasi dan Informasi