Pengangguran merupakan salah satu permasalahan sosial yang harus dihadapi bangsa Indonesia pada masa awal reformasi. Permasalahan sosial tersebut muncul karena

Pengangguran merupakan salah satu permasalahan sosial yang harus dihadapi bangsa Indonesia pada masa awal reformasi. Permasalahan sosial tersebut muncul karena…

Jawaban

Permasalahan sosial tersebut muncul karena banyak perusahaan yang gulung tikar (bangkrut) pada akhir Orde Baru yang terdampak krisis finansial Asia 1997.

Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut.

Pengangguran merupakan salah satu permasalahan sosial yang harus dihadapi bangsa Indonesia pada masa awal reformasi (1998). Permasalahan sosial tersebut muncul karena banyak perusahaan yang gulung tikar (bangkrut) pada akhir Orde Baru (1966-1998) yang terdampak krisis finansial Asia 1997.

Tahun 1997 terjadi krisis finansial Asia, Hasil tersebut melanda negara-negara di kawasan Asia Tenggara, termasuk Indonesia yang mendapat dampak paling parah dari krisis tersebut.

Pada saat itu nilai tukar Rupiah terhadap dolar menurun, otomatis hutang luar negeri Indonesia menjadi naik, yang bersamaan dengan itu banyak perusahaan besar maupun kecil tidak dapat bertahan yang akhirnya bangkrut. Dampak dari bangkrutnya perusahaan perusahaan tersebut menimbulkan banyaknya pengangguran pada tahun 1997 hingga 1998.

Dengan demikian, permasalahan sosial tersebut muncul karena banyak perusahaan yang gulung tikar (bangkrut) pada akhir Orde Baru yang terdampak krisis finansial Asia 1997.

 

Pertanyaan Lain :

Kumpulan Materi :

Informasi Kuliah dan Beasiswa :