Selain Mesir, negara yang memberikan pengakuan terhadap kemerdekaan RI adalah India. Sebutkan sebab-sebab India memberi pengakuan kemerdekaan RI!
Jawaban
Jadi, alasan India mendukung kemerdekaan Republik Indonesia yaitu karena perasaan senasib dan sepenanggungan sebagai bangsa yang terjajah, memiliki kedekatan sejarah dan budaya, keakraban pemimpin, dan diplomasi Beras yang dilakukan oleh Sutan Sjahrir pada tahun 1946.
Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut:
Setelah proklamasi Indonesia tanggal 17 Agustus 1945, Indonesia tidak langsung serta merta mendapat kebebasan secara penuh, karena ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk menjadi sebuah negara yang merdeka, salah satu syaratnya adalah mendapat pengakuan dari negara lain. Kemerdekaan Indonesia tentu mendapat respon Internasional, respon yang muncul adalah dukungan dan penolakan. Negara-negara yang memberikan dukungannya secara de facto diantaranya adalah Mesir, India, dan Australia.
Pada 2 September 1946, Jawaharlal Nehru memberikan pengakuan kemerdekaan secara resmi kepada Indonesia. Jawaharlal Nehru menaruh harapan besar kepada Indonesia untuk turut serta dalam menjaga perdamaian, menghapuskan kolonialisme dan membantu India memperoleh kedaulatan penuh.
Dukungan yang diberikan India terhadap kemerdekaan Indonesia didasari oleh:
- Perasaan senasib dan sepenanggungan sebagai bangsa yang terjajah oleh imperialisme dan kolonialisme bangsa Barat.
- India dan Indonesia memiliki kedekatan sejarah dan budaya dengan Indonesia sejak abad ke-5 Masehi.
- Keakraban pemimpin India dan Indonesia
- Diplomasi Beras yang dilakukan oleh Sutan Sjahrir pada tahun 1946.
Pertanyaan Terkait:
- Hal Apakah yang Membuat India Memberi Pengakuan Terhadap Kemerdekaan RI?
- Apa Kesamaan Kedua Bangsa yang Mendasari India Akhirnya Memutuskan Mendukung Kemerdekaan Indonesia?
- Kapan negara India mengakui kemerdekaan Indonesia?
- Bagaimana Proses Terjadinya Pengakuan Kedaulatan di Indonesia?
- Apa yang Dimaksud dengan Pengakuan Kedaulatan?
- Siapakah yang menandatangani pengakuan kedaulatan dari Belanda dan Indonesia?
- Siapa Negara Pertama yang Mengakui Kemerdekaan Indonesia?
- Apakah Australia Mengakui Kemerdekaan Indonesia?
- Apa Dampak yang Terjadi di Indonesia Setelah Adanya Upacara Pengakuan Kedaulatan dari Pemerintah Belanda kepada Pemerintah Indonesia?