penyebaran islam di wilayah nusantara dilakukan melalui

penyebaran islam di wilayah nusantara dilakukan melalui ….

a. penelitian sosial
b. musyawarah antar agama
c. pernikahan
d. penguasaan wilayah

Jawaban

Jawaban yang benar adalah opsi C.

Mari kita bahas yuk!

Penyebaran agama islam di wilayah nusantara salah satunya dengan cara pernikahan. Para pedagang Islam yang tinggal di Nusantara kemudian menikah dengan perempuan-perempuan pribumi, baik rakyat biasa maupun bangsawan. Para pedagang yang menikahi para perempuan pribumi mensyaratkan mereka untuk terlebih dahulu memeluk Islam.

Anak-anak hasil pernikahan mereka pun cenderung mengikuti agama yang dianut orang tuanya yaitu islam. Perkawinan dengan kaum bangsawan memiliki dampak lebih. Mereka lebih mudah memengaruhi istana untuk mendukung penyebaran Islam. Lama-kelamaan seluruh anggota istana memeluk agama Islam.

Kerajaan yang awalnya bercorak Hindu-Buddha perlahan-lahan menjadi bercorak Islam. Contohnya dari perkawinan antara putri Prabu Siliwangi, Rara Santang yang beragama Hindu, dan Syarif Abdullah, seorang mubalig dari Gujarat, yang menghasilkan keturunan Sunan Gunung Jati, salah satu Wali Songo.

Jadi, penyebaran islam di wilayah nusantara dilakukan melalui pernikahan.

 

Pertanyaan Lain :

Kumpulan Materi :

Informasi Kuliah dan Beasiswa :